Pembahasan dan Diskusi Data Serta Pengolahan GMPE dan GMICE Bersama BMKG
Badan Meteorologi, klimatologi, dan Geofisika (BMKG) melaksanakan kegiatan dalam rangka Pembahasan dan Diskusi Data serta Pengolahan GMPE dan GMICE. Kegiatan ini dilaksanakan secara offline dan via zoom-meeting, selama tiga hari berturut-turut pada Rabu-Jumat, 13-15 Desember 2023.
Rabu,13 Desember 2023, diisi oleh Bapak Agung Sabtaji, M.Si selaku pemateri pertama, membahas kunjungan kampus dan data input. Diisi juga oleh Bapak Prof.Widjojo Adi Prakoso, Ph,D. GEng., selaku pemateri kedua, membahas Pemanfaatan GMPE untuk EEWS.
Kamis, 14 Desember 2023, diisi oleh Bapak Dr. rer. nat. David Prambudi Sahara, S.T.,M.T selaku pemateri ketiga, membahas Focal Mechanism terhadap GMPE. Diisi juga oleh Bapak Dr.Wahyu Triyoso M.Sc selaku pemateri keempat, membahas Interm of Basic Signal Processing for GMPE.
Pada hari terakhir Jumat, 15 Desember 2023, diisi oleh Bapak Dr. Eng.Supriyanto, M.Sc., membahas mengenai Instrumentasi untuk Strong Motion dalam GMPE.
Kesimpulan dari kegiatan tersebut, akan dilakukan riset bersama dalam menentukan formula empiris di seluruh wilayah Indonesia, salah satunya wilayah Sumatra Utara. Dan akan diselesaikan pada akhir tahun 2024.